"Lebaran Bandung Jakarta", 2015
(Lola 3 tahun 11 bulan, Lana 1 tahun 11 bulan).
(Lola 3 tahun 11 bulan, Lana 1 tahun 11 bulan).
Momen mudik bersama anak-anak selalu menjadi bagian yang seru dalam kehidupan seorang ibu. Karena bukan hanya dari persiapan fisik dan mental, namun juga membutuhkan persiapan lainnya. Saya sudah mengalami 4x mudik bersama anak-anak, sehingga secara pengalaman sudah jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Kali ini adalah mudik termudah saya karena anak-anak sudah lebih besar.
Biasanya setiap tahun kami selang-seling dalam hal shalat Eid. Tahun ini giliran shalat di Jakarta (mertua) kemudian usai shalat dan bermaaf-maafan, langsung berangkat ke Bandung, biasanya sebelum Dzuhur sudah sampai di rumah kakek saya.
Kumpul keluarga tahun ini sebetulnya seru, sayangnya saat foto keluarga besar dari pihak ayah saya sudah keburu bubar karena saya telat sampai di rumah kakek. Kemudian saat foto keluarga besar dari pihak ibu saya, eh saya malah tidur sore sama Lana di kamar. Sehingga saya tidak memiliki foto dengan keluarga besar, padahal ini biasanya momen wajib di kala lebaran. Sementara dari keluarga suami, kami hanya berfoto dengan keluarga inti.
Menikmati lebaran tahun ini, artinya mensyukuri segala nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Betapa bersyukurnya saya diberikan kesempatan banyak bersilaturahmi dan berkegiatan selama Ramadhan. Jadwal saya berbuka puasa bersama di luar rumah pun penuh selama 2 minggu lebih. Senang bertemu dengan banyak teman-teman, namun sedih Ramadhan tahun ini terasa terlalu cepat berlalu. Semoga segala amal ibadah puasa kita semua diterima oleh Allah SWT.
Oh ya ini latar yang biasa dipakai foto oleh saya "Barber Adi", akhirnya berubah penampilan setelah 1 dekade. Senang melihat ada perubahan baru, tapi sedih saya kehilangan tembok putih yang biasa juga dipakai foto, karena itu tembok teksturnya unik, dari jaman saya belum lahir sampai tahun lalu masih dipertahankan. Tembok ala tahun 70-an, yang suka bikin saya kangen dengan rumah ini.
0 comments